Saturday, November 14, 2015

Kisah Dosa dan Keinginan

Ada sebuah lagu mengatakan, mungkin sabun bisa menghapus perbuatan yang kita sesali, yang kita tidak inginkan. Mungkinkah? 

Kalau memang ada sabun ajaib itu, ingin rasanya menukar semua yang aku punya. 

Dosa dan keingininan rasa-rasanya, sebuah sepasang kekasih yang sebenarnya tidak pernah cocok, tapi takdir selalu mempertemukan mereka. Percaya lah. Coba kalian perhatikan gelagat mereka disaat sunyi. 

Seperti Adam dan Hawa yang dipertemukan oleh sebuah perbuatan yang kita tidak tahu, mereka sesali atau sebaliknya. 

Sebuah film dari negri Arab, menampilkan, bahwa seorang gadis, wanita, atau perempuan tidak boleh memiliki rasa yang berbeda dari ajaran agama. Tuhan sebagai hakim, kita harus tunduk. 

Sedangkan, kehidupan manusia di negri Jerman, memperlihatkan bahwa keinginan bisa mengajarkan baik dan buruk, dan pada akhirnya tau apa yang harus diambil ketika kasus yang sama muncul untuk yang kedua kalinya. 

Tapi apa jadinya, kalau seorang anak manusia tidak tahu apa itu dosa? Apa itu keinginan? 

MUC- 14, Nov 2015





Tuesday, November 10, 2015

Cerita Gadis

Ada gadis bertanya, kenapa seorang wanita tidak menikah dipandang aneh oleh orang lain, sementara laki-laki tidak menikah biasa saja. 

Semua orang toh punya hak memilih, benar? Semua orang punya hak memilih kebahagiaannya. Bagaimana ia mau merayakan kebahagiannya. Bagaimana ia mau melewati hidupnya. 

Bagi gadis itu, tidak ada yang bisa membahagiakannya, selain dirinya. Semua orang bagai punya maksudnya, sering gadis itu dikecewakan, bahkan dari dirinya sendiri. 

Ia pikir, lebih baik ia sendiri, mengurangi kemungkinan kesedihan. Pikirnya waktu itu. Lalu dia pergi meninggalkan semuanya, di belakangnya. Ia berusaha berlari, tanpa menengok. 

Berusaha membuat kerajaan bahagia dan mengumpulkan puing-puingnya. Sebelum ia sempat menyelesaikannya, datang seseorang yang berusaha membantu, tanpa diminta. Mungkin kerajaannya akan sedikit berbeda, tapi kalau gadis itu melihat. Bagai mungkin bisa tertawa, kalau tidak ada satu orang yang mengeluarkan guyonan dan satu orang lain mendengar, mengerti, dan tertawa. Kalau dengan dua bisa lengkap, kenapa harus memaksakan kesatuan. 

MUC-Hauzenbergerstrasse, 9 Nov 2015

Monday, November 2, 2015

Pesan Sang Diri


Hey, selamat ulang tahun! Sapa sang diri padaku. Selama satu hari penuh, akan aku kabulkan semua permintaanmu. Coklat, es krim, melihat kota dari puncak menara, nonton sebuah pertunjukan, makan apapun yang kamu suka, atau bahkan untuk beredam dalam air penuh wewangian. Tapi ada satu yang tidak bisa aku kabulkan hari ini, melupakan dirimu sendiri. Itu pesanku, sang diri kepada diriku.

P.S: happy birthday to dearest, "me, my self, and i."
Munich, November 2nd 2015

die Gaeste

free counters